Membangun Peradaban Bangsa Melalui Pendidikan Karakter (Akhlak)

Menuntut ilmu adalah kewajiban bagi manusia, sebagaimana dalam hadis Rasulullah Muhammad S.A.W yang artinya tuntutlah ilmu sejak dari ayunan hingga liang lahat. Ilmu itu terbagi dua yaitu ilmu duniawi dan ukhrawi. Dalam proses menuntut kedua ilmu tersebut sangat utama menjaga akhlak atau adab dengan sang guru sehingga rasul bersabda adab itu diatas ilmu, dengan kata lain agar memperoleh keberkahan dari ilmu seorang pelajar wajib mendahulukan adabnya. Pendidikan karakter atau akhlak  adalah persoalan penting yang wajib kita pikirkan Bersama baik disekolah formal atau non formal untuk menciptakan generasi-generasi hebat dalam membangun peradaban bangsa.

Pendidikan berperan penting dalam mengembangkan kemampuan, membentuk watak dan kepribadian agar peserta didik dapat menjadi pribadi yang lebih baik serta mengembangkan minat dan bakat individu demi kepuasan pribadi dan kepentingan umum. Membantu melestarikan kebudayaan masyarakat. Dalam membangun peradaban bangsa Pendidikan pada aspek psikomotor sangatlah penting tanpa mengesampingkan aspek kognitifnya. Etika-etika yang baik sangat diperlukan dalam mendidik anak-anak kita sebagai kader penerus bangsa. adapun faktor yang berperan penting dalam mendidik karakter anak-anak kita adalah:

  1. Orang tua

Orang tua adalah orang yang melahirkan kita, orang yang paling dekat dengan anak-anaknya. Tentu saja dalam interaksi sehari-hari orang tualah yang paling banyak ditiru oleh anak-anaknya. Orang tua berperan sebagai Role Model buat anak-anaknya baik dari perkataan atau perbuatannya. Karakter yang baik tentu berawal dari rumah, mengajarkan sifat-sifat terpuji bagi anak dan melarang sifat-sifat tercela. Ada banyak poin sikap terpuji seperti jujur, tanggung jawab, saling menghormati orang lain, menjaga tutur dan banyak lainnya. Adapun sifat tercela perlu kita yang patut kita hindari dari anak seperti bohong, tidak punya tanggung jawab, tidak menghormati orang lain, berkata kotor dan banyak lainnya.

  • Guru

Peran guru sangatlah penting dalam membangun karakter peserta didik. Guru adalah orang yang selalu digugu dan ditiru.  Kesuksesan anak disekolah sudah pasti berkat bimbingan dari gurunya. Didalam mendidik anak disekolah guru juga harus berkomunikasi yang baik dengan orang tua agar terjalin hubungan yang harmonis dalam perkembangan peserta didinya. Tanpa kerjasama antara oaring tua dan guru keberhasilan anak sangatlah minim. Banyak kasus saat ini terjadi pada siswa yang broken home, yang mana terjadi beberapa keanehan dalam kebiasaan siswa seperti berpenampilan murung, kurang percaya diri, cepat marah, didak fokus dalam belajar dan sering buat masalah didalam kelas. Hal ini tentu akan menjadi tantangan berat buat guru dalam merubah karakter siswa kea rah yang lebih baik. Tentu disekolah ada guru bimbingan dan konseling, tetapi dalam mengembalikan siswa kedalam keadaan normal tentu butuh waktu yang tidak sedikit. Oleh karena itu peran guru dalam pendidikan karakter sangat penting dalan menciptakan siswa yang unggul dalam membangun peradaban bangsa.

  • Lingkungan

Setiap anak hidup dan tinggal dilingkungan yang berbeda-beda, faktor lingkungan sangat mempengaruhi karakter seseorang. Sebagai contoh jika anak dibesarkan dilingkungan pesantren kebanyakan gaya hidupnya lebih kearah agamis,   jika anak dibesarkan dikalangan komplek militer kebiasaan karakter anak itu lebih kearah tegas dan berani, jika anak dibesarkan dilangan perokok tentu kebanyakan anak tersebut akan merokok dan banyak contoh lainnya. Dengan demikian sebagai orang tua tentu harus pandai dalam memilih linkungan yang baik buat anak-anaknya agar anak tersebut tumbuh dengan karakter yang baik sebagaimana lingkungan dimana anak itu dibesarkan. Banyak orang tua saat ini menyekolahkan anaknya di sekolah terpadu atau Boarding School dengan pertimbangan agar anaknya tumbuh dilingkungan yang mudah dikontrol tanpa banyak pengaruh dari luar. Carilah linkungan yang baik tempat tumbuh kembangnya anak-anak kita agar menjadi generasi yang berakhlak mulia dalam membangun peradaban bangsa

Tiga faktor diatas yang menjadi faktor utama sebagai pilar penting dalam mebangun karakter dan perdaban sebuah bangsa. Fenomena Akhir-akhir ini banyak anak yang sudah lupa tentang adab kepada guru dan orang tua. Guru adalah orang yang mentranfer ilmu pengetahuan kepada muridnya, selain ilmu bersifat kognitif juga guru sebagai orang yang mendidik karakter siswa. Karakter yang baik seperti saling menghormati, jujur dan tanggung jawab yang terus dibiasakan baik disekolah ataupun dirumah. Orang tua tentu orang yang paling banyak berinteraksi dengan anaknya, tanamkanlah karakter yang baik saat anak usia dini sampai dia akil baliq sehingga kerjasama yang baik antara orang tua dan guru orang-orang dilingkungannya sangatlah utama.

Di negara Jepang anak-anak dari usia sekolah TK sudah diajarkan belajar antri(dilatih menghormati orang lain), menjaga barang miliknya sendiri(dilatih tanggungjawab), dilatih bersikap jujur, peduli dan banyak hal lainnya sebagai wujud Pendidikan karakter diusia dini. Oleh karena ini kita sebagai orang tua latihlah anak-anak kita sejak dari rumah dengan adab-adab yang baik sesuai dengan ajaran agama, tentunya disekolah akan diajari juga oleh guru-guru Pendidikan berbasis karakter.

Pada saat ini sangat mudah mencari orang pintar, tapi sangat sulit mencari orang yang jujur, penuh tanggungjawab dan sikap terpuji lainnya. Banyak orang-orang pintar masuk penjara karena tidak jujur, manggunakan hak orang lain untuk memperkaya dirinya dan kelompoknya. Oleh karena itu sangatlah penting dalam membangun peradaban bangsa diperlukan Pendidikan karakter sebagai jalan menuju negara yang bermartabat.

Penulis,

Abubakar, S.Pd (Guru SMAN 1 Teunom)




Post a Comment

Previous Post Next Post